
UICI dan PT Pertamina Perkuat Pendidikan Digital Melalui Kerjasama
Headnews.id – Universitas Insan Cita Indonesia (UICI) menjalin kolaborasi penting dengan PT Pertamina (Persero) dalam rangka memperkuat sistem pembelajaran digital di era modern. Dukungan yang diberikan oleh PT Pertamina berupa produksi video pembelajaran, menjadi bagian krusial dalam memperkaya materi ajar berbasis teknologi di kampus tersebut.
Wakil Rektor UICI, Lely Pelitasari Soebekty, menegaskan bahwa kolaborasi ini merupakan langkah strategis dalam menghadapi tantangan dunia pendidikan yang semakin digital. Menurutnya, dukungan PT Pertamina menjadi landasan kuat untuk pengembangan kurikulum berbasis video yang sesuai dengan kebutuhan mahasiswa di era digital.
“Kami sangat mengapresiasi peran PT Pertamina dalam mendukung pengembangan materi pembelajaran berbasis video. Ini akan sangat membantu kami dalam mewujudkan pendidikan yang inklusif dan berbasis teknologi, yang menjadi ciri khas UICI,” ujar Lely pada Senin (23/09/2024).
Ia menjelaskan bahwa video pembelajaran ini akan menjadi salah satu alat penting dalam metode pengajaran jarak jauh yang diterapkan UICI, seiring dengan transformasi kampus menjadi perguruan tinggi berbasis digital.
Kolaborasi ini juga diharapkan dapat memberikan kontribusi nyata dalam menciptakan talenta digital di Indonesia. Lely menyebut, UICI dan PT Pertamina memiliki visi yang sama dalam memajukan pendidikan nasional dan menjawab kebutuhan akan sumber daya manusia yang kompeten di bidang teknologi informasi menjelang 2030.
“Kerjasama ini bukan hanya memberikan manfaat langsung bagi kampus dan Pertamina, tetapi juga diharapkan mampu memberikan dampak luas bagi dunia pendidikan dan masyarakat secara keseluruhan,” tambahnya.
Inisiatif ini mencerminkan komitmen kedua belah pihak dalam mendukung transformasi pendidikan di Indonesia dan mempersiapkan generasi yang mampu bersaing di tengah perkembangan teknologi global.