Viral Pembongkaran Makam Diduga Palsu di Wadaslintang Wonosobo
Headnews.id-Sebuah video yang memperlihatkan aksi pembongkaran makam di Desa Ngalian, Wadaslintang, Wonosobo, telah menjadi viral di media sosial. Dalam video tersebut, tampak sejumlah warga setempat membongkar batu nisan dan meratakan makam yang dianggap palsu. Beberapa pria terlihat membongkar makam dengan menggunakan peralatan manual.