Japan Open ; Atlet Indonesia Semangat 45
Headnews.id – Atlet bulu tangkis Indonesia mengusung semangat kemerdekaan menghadapi turnamen Japan Open 2024 yang akan dimulai pada Selasa (20/8).
Menghadapi turnamen pertama setelah Olimpiade 2024, tim Indonesia telah bertolak menuju Negeri Sakura pada Minggu (18/8) pukul 00.05 WIB.
Keinginan membara membawa sukses di pentas internasional demi kebanggaan bangsa dinyatakan pemain ganda campuran Rehan Naufal Kusharjanto.
“Di saat perayaan Hari Kemerdekaan RI ini, saya tentu bertambah semangat. Ingin berusaha tampil maksimal dan berupaya membuat bangga Indonesia,” kata pasangan Lisa Ayu Kusumawati tersebut.
Nyala api semangat dari pemain juga dituturkan pelatih ganda putra Aryono Miranat. Dalam Japan Open 2024, ganda putra menampilkan perpaduan anyar yakni Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin dan Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana.
“Perubahan pasangan baru ini memang untuk penyegaran dan sekaligus memberi tantangan baru bagi pemain. Saya lihat selama berlatih mereka masing-masing begitu semangat dan ingin menunjukkan tidak mau kalah dengan rekannya. Harapannya, perubahan ini bisa berdampak positif bagi semua pemain,” terang Aryono.